You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Sido Mulyo
Sido Mulyo

Kec. Belitang, Kab. Ogan Komering Ulu Timur, Provinsi Sumatera Selatan

- - - Selamat Datang di Web Portal Resmi Desa Sido Mulyo Kecamatan Belitang Kabupaten OKU Timur | Mohon Maaf Atas Ketidaknyamanannya, Karena WEBSITE sedang dalam proses PERBAIKAN - - - Selengkapnya

Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Tahun 2025

AdminSID 25 Januari 2025 Dibaca 59 Kali
Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) Tahun 2025

SidomulyoNews; MMD atau Musyawarah Masyarakat Desa adalah pertemuan perwakilan warga desa beserta tokoh masyarakat dan para petugas untuk membahas hasil Survey Mawas Diri (SMD) dan merencanakan penanggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil SMD.

Dalam Permenkes Nomor 44 tahun 2016 tentang Manajemen Puskesmas disebutkan bahwa Survey Mawas Diri (SMD) dan Musyawarah Masyarakat Desa (MMD) digunakan sebagai bahan penting dalam penyusunan Rencana Usulan Kegiatan (RUK).

Apa itu SMD ?

SMD merupakan kegiatan pengenalan, pengumpulan dan pengkajian masalah kesehatan yang dilakukan oleh kader dan tokoh masyarakat setempat dibawah bimbingan kepala Desa/Kelurahan dan petugas kesehatan (petugas Puskesmas, Bidan di Desa). Hal ini dilaksanakan untuk mengetahui masalah apa yang terjadi disuatu wilayah.

Tujuan MMD adalah sebagai berikut :

  1. Agar masyarakat mengenal masalah kesehatan yang ada di wilayahnya
  2. Agar masyarakat sepakat untuk bersama-sama menanggulangi masalah kesehatan yang ada di masing-masing dusun
  3. Tersusunnya rencana kerja untuk penanggulangan yang disepakati bersama.

Kegiatan MMD Desa Sido Mulyo dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 23 Januari 2024 di Aula Balai desa Sido Mulyo. Acara dihadiri oleh Kepala Desa Sido Mulyo dan Perangkat Desa, Kepala UPTD Puskesmas Gumawang, Kepala Sekolah SD dan TK dalam Desa Sido Mulyo, Perwakilan Kader Posyandu, TP PKK, serta perwakilan Tokoh Masyarakat.

Kegiatan MMD membahas hasil Survey Mawas Diri (SMD) Desa Sido Mulyo yang telah dilakukan sebelumnya serta  membahas cakupan kegiatan tahun 2025. Kegiatan MMD berjalan dengan lancar. Semoga dengan adanya MMD ini semua dapat menyelesaikan permasalahan kesehatan di wilayah kerja UPTD Puskesmas Gumawang secara bersama-sama. #