
https://sidomulyo-belitang.my.id/; Hari ini Senin, 05 Agustus 2024, Aparatur Pemerintahan Desa Sido Mulyo melakukan persiapan untuk kegiatan Pencanangan Desa Bersih Narkoba yang akan dilaksanakan pada hari Selasa, 06/08/2024 di balai Desa Sido Mulyo.
Pencanangan Desa Bersih Narkoba (Desa Bersinar) menjadi salah satu upaya strategis dalam realisasi pelaksanaan program P4GN secara utuh dan terintergasi antar bidang baik di internal BNN maupun lintas sektor. Keberhasilan pelaksanaan Desa Bersinar sangat ditentukan oleh kerjasama dan komitmen seluruh pemangku kepentingan.
- Pembukaan
- Menyanyikan Lagu Indonesia Raya
- Doa
- Sambutan-sambutan :
- Sambutan Kepala Desa;
- Sambutan Kepala BNNK OKU Timur;
- Sambutan Bupati OKU Timur.
- Pembacaan Deklarasi Anti Narkoba oleh Kepala Desa ditirukan oleh semua hadirin.
- Penyerahan SK Relawan Anti Narkoba oleh Bupati OKU Timur kepada perwakilan relawan.
- Pemakaian Rompi ke Agen Pemulihan oleh Kepala BNNK OKU Timur.
- Penanda Tanganan Deklarasi Anti Narkoba.
- Pencanangan Desa Bersih Narkoba yang ditandai Pemukulan Gong oleh Bupati OKU Timur.
- Sesi Foto bersama
- Sosialisasi bahaya Narkoba dari BNNK OKU Timur
- Penutup




